Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Kesalahan Cara Berfikir Kamu Tentang Perut Buncit

Dietkualami.com – Perut Buncit oh no....Masalah perut buncit masih saja banyak dialami oleh setiap orang baik pria maupun wanita. Namun perut buncit lebih di dominasi oleh kaum pria, terutama pria yang jarang olahraga karena sibuk dengan aktifitasnya.

Setiap orang pasti memiliki pandangan dan juga pendapat yang berbeda-beda mengenai cara mengecilkan perut buncit dan juga mengurangi berat badan. Hal ini bisa saja terjadi karena informasi mengenai cara tersebut adalah didapat dari mulut ke mulut, padahal hal tersebut belum tentu benar.

Kali ini saya ingin berbagi informasi seputar pandangan yang salah mengenai cara mengecilkan perut buncit. Apa sajakah pandangan mengecilkan perut bunct yang salah ? simak selengkapnya uraian berikut.

Tidak Makan Lemak

Menurut logika lemak adalah salah satu penyebab tubuh orang menjadi gemuk. Karena memang lemak mengandung 9 kalori per gramnya, sedangkan karbohidrat dan protein hanya mengandung 4 kalori. Namun tidak semua lemak itu bakal membuat tubuh Anda gemuk.

Banyak juga lemak yang tak jenuh yang bagus untuk kesehatan seperti padat ikan dan juga berbagai jenis kacang-kacangan.

Yang lebih menarik lagi menurut para peneliti, lemak tak jenuh dengan cara mendistribusikan oksigen ke seluruh jaringan tubuh bisa membantu proses pembakaran lemak. Itulah kenap tidak selamanya lemak menjadi salah satu penyebab tubuh menjadi gemuk.

Baca juga: Alpukat Bisa Turunkan Berat Badan?

Untuk menjalani diet agar berhasil Anda justru harus makan dengan seimbang, 20-30% kalori yakni berasal dari lemak. Dan diet dengan cara tidak makan lemak sama sekali sangat tidak dianjurkan karena hanya akan membuat Anda merasa bosan.

Hanya Sarapan Dengan Secangkir Kopi

Saat henda melakukan diet, maka hanya sarapan dengan secangkir kopi saja, karena Anda berfikir tidak perlu sarapan supaya bisa menyimpan pasokan kalori disaat makan siang. Namun cara ini tidak akan membantu Anda dalam membakar lemak dan juga mengurangi perut buncit Anda.

Lalu cara apa yang harus dilakukan ? Jika Anda selama ini tidak pernah sarapan pagi atau hanya minum secangkir saja maka cepatlah berhenti. Karena cara terbaik untuk mengurangi berat badan dan perut buncit adalah dengan cara makan secara rutin namun dengan porsi sedikit.

Yang perlu Anda lalukan adalahmengatur jadwak makan dan ngemil Anda dalam sehari. Selain itu, Anda juga harus menargetkan makanan yang akan Anda konsumsi berindeks glikemik rendah (GI). Karena makanan karbohidrat dengan GI rendah lebih lama untuk dicerna sehingga pasokan kalori Anda berjalan lebih stabil dan gula darah pun akan normal.

Hanya Makan Makanan Rendah Lemak

Cara yang satu ini pada umumnya dijalankan oleh wanita untuk menjaga berat bedan. Makanan yang rendah lemak tidak sama dengan makanan rendah kalori. Lemak adalah berbau gurih dan enak pada makanan.

Para produsen makanan bisa saja menggunakan ekstra garam, gula maupun perasa lain untuk menghilangkan lemak tanpa mentralkan rasa. Jadi Anda tidak perlu hanya memakan makan yang rendah lemak, karena belum tentu juga cara itu dapat membantu Anda dalam mengurangi lemak dan juga membuat berat badan Anda berkurang.

Cara yang paling mudah yang dapat Anda lakukan dalam menyiasati hal ini adalah dengan cara memasak sendiri. Anda dapat memasak makanan sendiri dengan menggunakan bahan-bahan alami dan segar sehingga makanan yang Anda konsumsi bisa rendah lemak dan juga memiliki gizi yang baik.

Posting Komentar untuk "Kesalahan Cara Berfikir Kamu Tentang Perut Buncit"