Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Diet Detox, Cara Sehat dan Alami Turunkan Berat Badan

Memiliki tubuh berbentuk indah merupakan impian setiap orang. Salah satu keindahan tubuh Nampak dari rampingnya tubuh. Tubuh yang ramping selain indah dilihat juga membuat nyaman dan mudah digerakan

Beruntunglah anda yang sudah memiliki tubuh ramping, namun bagi anda yang memiliki tubuh agak besar anda perlu melakukan beberapa hal untuk mendapatkan tubuh ramping sesuai keinginan anda.

Ada banyak cara yang bisa dilakukan orang untuk mendapatkan tubuh yang ramping. Dan anda pun perlu memilih cara yang pas, cocok, dan bisa anda lakukan secara konsisten. Karena dalam diet, selain memerlukan obat juga memerlukan niat yang kuat.

Baca juga: Kisah-Kisah Diet Sukses

Karena dengan niat yang kuat, anda bisa melakukannya dengan konsisten, dan ketika anda konsisten dalam diet, maka anda pun bisa mendapatkan hasil bentuk tubuh yang ramping dan sesuai dengan yang anda inginkan.

Salah satu cara diet yang bisa anda lakukan adalah diet detox. Mungkin anda sudah pernah mendengar tentang diet detox itu apa dan bagaimana. Nah, bagi anda yang belum pernah tahu apa itu diet detox, di sini kami akan membagikan informasi cara diet dengan metode detox.

Diet detoks yakni suatu metode menurunkan berat badan dengan cara detoksifikasi tubuh. Detoksifikasi tubuh adalah proses untuk membuang atau menetralkan racun dalam tubuh.

Baca juga: Pria Lebih Mudah Turun Berat Badan, Ini Alasannya!

Diet detoks ini selain membuat anda langsing juga dapat membantu memperbaiki metabolisme tubuh dan kemampuan tubuh untuk membuang racun.

Ketika anda melakukan diet detoks anda harus mengikuti aturan-aturan dan mengetahui batasan- batasan, agar diet anda berhasil.

Diet detox dapat dilakukan selama tiga hari, dan pada hari keempat anda akan bisa melihat perubahan berat badan pada tubuh anda. Dengan menggunakan diet detox berat badan anda bisa turun sekitar 1 kg. Untuk mendapatkan hasil yang maksimal maka anda perlu mengikuti panduan berikut ini:

Konsumsi Buah dan Sayur yang Mengandung Antioksidan

Ketika anda memulai memutuskan untuk melakukan diet detoks maka anda harus menjaga pola makan dan makanan yang anda makan. Fokuslah dengan makanan alami yang banyak mengandung antksidan yakni buah-buahan berwarna cerah, sayuran, biji-bijian, dan kacang-kacangan dalam kurun waktu tiga hari.

Antioksidan dapat mengaktifkan enzim hati, sehingga dapat melarutkan racun dalam tubuh dan mengeluarkan racun tersebut.

Konsumsi makanan yang bersifat detoks

Ada banyak makanan yang mangandung sifat detoks diantaranya adalah bawang merah, bawan putih, dan telur yang memiliki banyak kandungan sulfat yang dapat membantu tubuh dalam memproduksi antioksidan dan glutathione.

Buah dan Sayuran Organik

Buah dan sayuran organic merupakan makanan yang baik karena jauh dari pestisida. Pestisida merupakan racun yang dapat menyebabkan tumor dan kematian dini. Jika anda merasa kesulitan mendapatkan buah dan sayur organic, anda bisa mengkonsumsi buah dan sayur yang memiliki kulit.



Minum Air Putih yang Cukup

Memperbanyak minum air putih dapat melancarkan buang air besar, buang air kecil, dan mengeluarkan racun melalui keringat. Setidaknya minum air putih 8 – 12 gelas sehari.

Hindari Makanan yang Mengandung Kimia

Makanan cepat saji, makanan olahan beku, gorengan, kafein, susu kemasan, daging merah, gula, alcohol, dan tepung putih mengandung bahan kimia, sebaiknya dihindari.

Minumlah Teh Detoks Herbal

Minumlah teh detox herbal yang kaya antioksidan sehingga merangsang sirkulasi dan dapat membuang racun.

Untuk mendapatkan hasil maksimal, anda bisa melakukan diet detox ini selama satu bulan. Selamat mencoba, tetap komunikasikan lebih dulu dengan dokter diet Anda. semoga berhasil.

Posting Komentar untuk "Diet Detox, Cara Sehat dan Alami Turunkan Berat Badan"